Verifikasi Akun

Cara Verifikasi Akun Instaforex

Verifikasi akun instaforex cukup mudah. Yang hanya anda butuhkan adalah meng-upload fotocopy pasport yang anda scan atau Identitas lain (ke halaman ini). Setelah itu, dokumen akan diperiksa. Dalam 72 jam setelah pengiriman dokumen, anda akan menerima email mengkonfirmasi status yang lebih tinggi dari akun trading anda atau meminta dokumen tambahan yang diperlukan untuk verifikasi.

Ada dua tingkat dari verifikasi: yang pertama dan yang kedua. Perlu dicatat bahwa ada persyaratan berbeda untuk setiap level verifikasi. Untuk memperoleh level kedua dari verifikasi, anda perlu melalui level verifikasi pertama. Seluruh penjelasan lengkap ada di Prosedur Akun Verifikasi yang dapat anda temukan di halaman akun Verifikasi dari Client Cabinet.

Persyaratan dasar untuk meng-upload dokumen:

  1. Foto copy scan harus jelas dan berwarna.
  2. Copy scan harus lengkap dan terdiri dari dua lembar.
  • Kedua sisi dari identitas harus discan.
  • Jika, menurut peraturan negara dari pemukiman klien, passport tidak berubah atau diperbaharui pada tanggal tertentu namun terdapat foto baru didalamnya dan/atau perpanjangan tanggal kadaluarsa, copy dari halaman tersebut juga tetap harus diserahkan.
  • Jika nama klien menggunakan dua bahasa dalam passport tersebut, namun datanya pada halaman berbeda, copy scan dari keduanya harus diberikan.
  1. Tidak diperkenankan adanya pengurangan, tambahan, penggantian, atau manupulasi lainnya yang tidak disahkan.
  2. Foto harus dengan kualitas tinggi.
  3. Nama di akun harus serupa dengan yang terdapat di dokumen.
  4. Alamat yang dilampirkan pada akun harus sama dengan yang terdapat di dokumen.
  5. Dokumen harus sah pada saat pengajuan dan harus terdapat seluruh segel dan tanda tangan yang diperlukan serta tanggal dikeluarkan dan masa berakhir..
  6. Tidak diperkenankan mengupload dokumen yang sama pada kedua level verifikasi.
  7. Jika akun didaftarkan untuk badan hukum, sertifikat dari perrusahaan harus diopload.
  8. Dokumen dalam bahasa nasional harus diterjemahkan ke Inggris dan di aktekan. Saat meng-upload, anda harus menyertakan tambahan scan copy yang asli.
  9. Jenis file yang diterima adalah .png, .jpeg, .jpg, .gif and .pdf. Ukuran file tidak boleh melebihi 2 MB.
  10. Electronic bank statements and electronic utility bills are not accepted for verification.
  • Persyaratan 8 juga berlaku untuk klien yang upload halaman paspor yang sama ke kedua level verifikasi. Persyaratan ini tidak berlaku untuk klien yang menyerahkan paspor berisi alamat tempat tinggi bersama dengan halaman utama (halaman informasi) paspor. Jika halaman utama paspor diupload untuk level pertama, maka halaman yang mengkonfirmasi alamat tempat tinggal sudah memenuhi persyaratan untuk mendapatkan status verifikasi level kedua.
  • Jika akun trading dimiliki oleh sebuah lembaga, maka dokumen yang mengkonfirmasi registrasi perusahaan dan sertifikat pemegang saham harus diupload untuk melewati level pertama verifikasi. Untuk level kedua verifikasi, dokumen identitas individu yang memiliki akun tersebut harus disertakan.

Dokumen untuk verifikasi level pertama:
a) Anggaran dasar dan memorandum asosiasi, atau dokumen setara lainnya;
b) Dokumen pendaftaran (Tanda Daftar Perusahaan, Akta Pendirian, dll);
c) Daftar Direksi (resolusi dewan, pengangkatan direktur, sertifikat jabatan).

Dokumen untuk verifikasi level kedua:
a) Copy paspor yang telah discan trader yang bersangkutan (atau direktur, jika yang melakukan trading adalah direktur);
b) Surat kuasa untuk melaksanakan operasi pada akun trading (jika trading dilakukan oleh orang selain direktur perusahaan).

Harap periksa dibawah ini daftar dari dokumen yang diterima untuk verifikasi:

Country

ISO 3166-1 Dokumen diterima untuk L1 Dokumen diterima untuk L2

Indonesia

IDN

  • Paspor
  • Kartu e-ID (e-KTP (Kartu Tanda Penduduk), kedua sisi)
  • Surat Izin Mengemudi (SIM) Kategori A, B1, B2, D
  • Dokumen yang membuktikan alamat klien:
  • Dokumen yang diterima untuk level pertama (kecuali untuk dokumen yang diupload untuk level pertama)
  • SIM C
  • Kartu Keluarga
  • Tagihan utilitas (tidak lebih dari 3 bulan)
  • Rekening bank dengan nama pemilik akun dan alamat (dokumen tidak lebih dari 3 bulan dan harus ditandatangani dan dicap oleh petugas bank)
End Footer Vendor JS Files Template Main JS File